Kendal Berpotensi Menjadi Daerah Pengekspor Chip Porang

 

Bupati hadiri panen porang.


KENDAL–Hadiri Panen Porang perdana di Desa Sidomakmur, Kecamatan Kaliwungu Selatan, Bupati Kendal Dico M. Ganinduto, akan mendorong perkembangan para petani untuk dapat mengembangkan hasil dari tanaman umbi porang, Senin (14/6/2021).

Para petani tidak hanya dibatasi untuk menghasilkan umbi porang, namun Pemerintah Kendal akan berusaha membantu agar para petani juga dapat melakukan pengolahan dari umbi porang menjadi chip yang memiliki nilai jual lebih tinggi.

Dico M. Ganinduto menyebut, Kendal memiliki potensi yang cukup tinggi terlebih memiliki lahan yang cukup luas dan bisa menjadi daerah unggulan dalam hasil porang. “Umbi Porang ini jika menjadi chip memiliki nilai jual yang tinggi, untuk itu kami tentu akan mendukung dan berusaha untuk mencarikan investor yang tepat termasuk market akan kita carikan. Intinya jangan sampai petani kita menjual ke pihak ke tiga yang harganya mungkin bisa dimainkan,” jelas Dico M. Ganinduto

Dico juga menyebut tingginya nilai chip porang mampu mencapai 45 ribu hingga 60 ribu untuk per kiliogramnya, untuk pasar porang sendiri target adalah ekspor di dua negara yaitu China dan Jepang.

Target pasar luar negeri akan menjadi tujuan utama mengingat produk porang adalah porduk baru, Bupati juga akan memaksimalkan Mal Pelayanan Publik (MPP) terkait pengurusan ekspor, yang nantinya akan mempermudah warga Kendal untuk pengurusan ekspor.

Kepala Desa Sidomakmur Bambang S Hasbi menyebut, lahan yang saat ini dikelola bekerjasama dengan perhutani mencapai 8 Hektar, pihaknya juga menyampaikan bahwa kendala yang utama adalah pengadaan bibit sehingga meminta dukungan kepada pemerintah terkait bibit. Untuk pengelolaan dari umbi porang, pihak desa telah memiliki alat pemotong dan pengering yang akan membuat porang menjadi chip. (NOVI)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama