KETAPANG–Dalam memaksimalkan peran Posko PPKM berbasis Mikro, Babinsa Koramil 1203-04/Sp. Hulu bersama satgas Desa Tangguh melaksanakan monitoring wilayah di Desa Semandang Kanan, Kecamatan Simpang Dua, Kabupaten Ketapang, Selasa (1/6/2021)
"Kegiatan ini merupakan sinergitas tim yang tergabung dalam satgas Desa Tangguh, dengan melaksanakan patroli wilayah guna mengetahui situasi dan perkembangan wilayah," ungkap Babinsa Semandang Kanan, Pratu Jamantaka.
Petugas menyambangi warga dan memberikan edukasi tentang protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran Covid-19.
"Hal ini tak bosan kita sampaikan kepada masyarakat, mengingat pandemi belum berakhir. Untuk itu jangan lengah dan tetap patuhi protokol kesehatan melalui gerakan 5M (mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas),” jelasnya.
Hal serupa juga dikatakan Bhabinkamtibmas Briptu Syahrul. Peran dan kesadaran masyarakat merupakan komponen penting dalam usaha memutus rantai virus Covid-19 khususnya di wilayah Kecamatan Simpang Dua. (Pendim 1203)