Bupati Ajak Perantau Bangun Tanah Datar

 

Perantau foto bersama dengan Bupati Tanah Datar



JAKARTA-Kerukunan Keluarga Tanah Datar (KKTD) Jabodetabek laksanakan musyawarah besar yang dibuka Bupati Eka Putra, Minggu (31/10/2021) di Jakarta. Bupati ajak perantau bangun kampung halaman.

Ketua Panitia Syaiful Zein mengatakan, jika mubes secara offline dan juga diikuti virtual atau online ini pertama kali dilaksanakan akibat dari wabah pandemi Covid-19.


Dikatakannya, mubes itu bertujuan untuk melahirkan program-program yang nantinya akan bermanfaat bagi daerah atau kampung halaman juga bagi warga Tanah Datar di perantauan.

“Masukan kepada pengurus KKTD periode 2021-2026 yang terpilih nantinya dan berdasarkan usulan dari anggota Ika dimana bisa membuat program-program yang dapat menunjang ekonomi warga di perantauan dan juga dapat berkontribusi untuk kemajuan pembangunan di kampung halaman,” ucapnya.

Syaiful Zein juga minta masukan dan saran kepada Bupati Tanah Datar, sehingga juga dapat berperan dan berkontribusi bagi kemajuan kampung halaman.

Ketua Umum KKTD Jabodetabek Yuherman pada kesempatan yang sama sampaikan rasa syukur dan ucapkan terima kasih kepada Bupati Eka Putra yang telah berkenan hadir langsung membuka acara mubes tersebut.

“Terima kasih Pak Bupati dan jajaran yang telah berkenan hadir pada mubes KKTD ini, karena ini sangat besar sekali artinya bagi kami diperantauan dan semoga silaturrahmi rantau dan ranah semakin kuat,” ucapnya yang dikutip dari akun Bagian Humas.

Dikatakan Yuherman, jika tidak terhalang pandemi covid-19 maka mubes ini tidak akan sedikit yang hadir secara off line, namun ini pun tidak akan mengurangi makna walau sebahagian mengikuti secara virtual.

Bupati Eka Putra menyampaikan berbagai program unggulan yang telah dilakukan seperti program layanan diujung jari, seperti pengurusan administrasi kependudukan cukup di rumah saja dengan hand phone android, program bantuan bagi UMKM agar tidak terbelit rentenir.

“Kita nyatakan perang terhadap rentenir, tentu juga kita carikan solusinya, seperti pinjaman lunak dari bank nagari, bantuan modal usaha bagi UMKM, “ucap Eka Putra.

Disampaikan Eka Putra di bidang pertanian juga ada program vank cerah (bawang merah dan cabe merah), untuk bawang merah Tanah Datar sudah punya varietas sendiri yaitu varietas sumbu merapi yang sudah terdaftar di Kementerian Pertanian dan bisa dikembangkan diketinggian 400 mdpl, jadi tidak susah untuk dikembangkan.

Eka Putra juga mengajak perantau untuk saling bekerja sama membangun kampung halaman dari itu pemerintah daerah membuka peluang lebar untuk perantau yang ingin dan akan berinvestasi di Tanah Datar.

“Saat ini progul di bidang keagamaan juga sudah dilaksanakan program satu rumah satu hafiz dan hafizah, dan itu diharapkan dapat melahirkan anak-anak Tanah Datar yang hafizh Alquran,” ucapnya.

Bupati juga berpesan untuk berperan aktif mendukung pembangunan di daerah tempat berdomisili sehingga KKTD maupun IKTD dapat diterima dengan baik oleh pemerintah daerah setempat.

Pada mubes KKTD yang ditutup Ketua DPRD Tanah Datar Roni Mulyadi Dt.Bungsu secara virtual itu kembali terpilih Yuherman selaku Ketua Umum KKTD Jabodetabek periode 2021-2026. (*)



Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama