Foto bersama di sela kegiatan |
Kegiatan berupa pemeriksaan kesehatan gratis yang diberikan Puskesmas Sitiung I. Donor darah yang dilaksanakan PMI Dharmasraya dan pemberian santunan anak yatim.
Hadir dalam kegiatan itu, Ketua DPRD Dharmasraya Pariyanto, Kapolsek Sitiung I Koto Agung diwakilkan Bhabinkamtibmas Nagari Sungai Duo Bripka Al Fajri,Wali Nagari Sungai Duo Ali Amran sera member AXS Dharmasraya dan undangan lainnya.
Ketua panitia Anniversary AXS Dharmasraya yang kedua, Marsudi didampingi Agus Slank mengatakan, kegiatan ini baru di gelar pada tahun ini. Hampir dua tahun tak digelar karena ada wabah.
"Alhamdulillah, Anniversary AXS Dharmasraya yang kedua kita gelar. Kegiatan berlangsung semarak dan meriah. Kegiatan ini sekaligus halal bihalal," katanya.
Dikatakan, tujuan Anniversary AXS Dharmasraya itu, guna meningkatan bersilaturahim serta menjalin bersaudaraan antara Member AXS Dharmasraya dan Member AXS seluruh Indonesia.
"Kami juga potong nasi tumpeng sebagai tanda dibuka kegiatan ini oleh Ketua DPRD Pariyanto," kata Marsudi. (eko)