Petugas amankan barang bukti di sebuah rumah warga |
DHARMASRAYA-Anggota Satuan Reskrim Polsek Koto Baru laksanakan Operasi Pekat Singgalang. Dalam operasi tersebut, petugas menyita sita tuak. Operasi itu dipimpin Kanit Reskrim Polsek Koto Baru, Ipda Rianra Yoseptian.
Kapolres Dharmasraya, AKBP Nurhadiansyah melalui Kapolsek Koto Baru, Iptu Iin Cendri didampingi Ipda Rianra Yoseptian, Kamis (3/11/2021) mengatakan, dalam operasi tersebut, polisi mengamankan 40 liter tuak pada salah satu rumah warga.
Tuak itu diamankn di Jorong Pinang Gadang, Nagari Koto Padang, Kecamatan Koto Baru, Rabu (2/11/2022) malam. "Kita mendatangi rumah itu setelah menerima informasi dari warga tentang peredaran tuak," kata Iin Cendri.
Dikatakan kapolsek, informasi yang diterima dari masyarakat ditindaklanjuti dengan penyelidikan dan penggerebekan. "Dalam penggerebekan memang ditemukan tuak," katanya.
Berdasarkan keterangan yang diperoleh petugas di lapangan, tuak itu berasal dari daerah dalam wiayah Kecamatan Sitiung. "Lebih kurang 40 liter tuak yang disita dibawa ke Polsek Koto Baru," ujar Iptu Iin Cendri. (eko)