Pengawasan Warga Asing, Imigrasi Biak Rapat Bersama Tim PORA Kabupaten Biak Numfor

Foto bersama di sela rapat Tim PORA


BIAK-Kantor Imigrasi Biak, Jumat (29/9/2023) rapat bersama Tim PORA di Kabupaten Biak Numfor. Rapat guna menyamakan persepsi tentang pengawasan orang asing. Rapat diadakan di Hotel Swissbell Cenderawasih Biak.

Rapat itu diadakan guna memperkuat sinergitas dengan stakeholder terkait di Kabupaten Biak Numfor. Hadir dalam rapat tersebut, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua, Anthonius Mathius Ayorbaba.

Dia juga membuka kegiatan rapat tersebut. “Saya berharap kita semua dapat bersinergi mengatasi isu-isu dan permasalahan keimigrasian di Papua, khususnya Kabupaten Biak Numfor,” katanya.

Mewakili Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Biak Numfor, Iwan Ismulyanto menyampaikan apresiasi atas digelarnya rapat itu. Dia menyampaikan salam dari bupati yang berhalangan hadir.

“Kegiatan ini sangat penting, mengingat dalam waktu dekat kedepan akan ada event besar berupa Sail Teluk Cenderawasih 2023 di Biak Numfor, sehingga perlu adanya koordinasi yang sinergis antara stake holder disini dalam rangka melakukan pengawasan orang asing,” kata dia.

Ketua pelaksana, Janny Harold Maturbongs yang juga Kepala Seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian menyampaikan tentang perlunya rapat dimaksud.

“Kegiatan ini merupakan salah satu target kinerja Kantor Imigrasi Kelas II TPI Biak dalam meningkatkan tugas dan fungsi penegakkan hukum keimigrasian," kata dia.

Janny Harold Maturbongs juga menjadi narasumber dalam rapat itu. Beliau menyampaikan materi terkait kesiapan Kantor Imigrasi Biak dalam rangka menyambut Sail Teluk Cenderawasih 2023. (farid)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama