Penampilan kesenian tradisional saat penutupan Festival Kurenah Bungo Tanjung. (prokopim) |
BATIPUH-Pemerintah Nagari Bungo Tanjung, Kecamatan Batipuh adakan festival Kurenah Bungo Tanjung 2023. Festival itu ditutup Bupati Tanah Datar Eka Putra, Selasa (19/12/2023) malam di halaman SD Negeri 11 Bungo Tanjung.
Bupati Eka Putra menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Wali Nagari Bungo Tanjung yang dinilai telah berani melakukan inovasi dengan menggelar festival Kurenah Bungo Tanjung bersama pemuda nagari.
"Saya sangat mengapresiasi kepada wali nagari dan seluruh panitia pelaksana, karena melalui pelaksanaan festifal anak nagari Bungo Tanjung tahun ini masyarakat dan generasi muda ikut berperan aktif didalamnya,” kata Eka Putra yang dikutip dari keterangan pers Prokopim Setda Tanah Datar.
Disampaikannya lagi, festival anak nageri ini sangat mendukung program unggulan daerah dalam rangka mambangkik batang tarandam dengan menggelar berbagai tradisi nagari Bungo Tanjung.
Wali Nagari Bungo Tanjung, Yudisthira Anuggraha menyebutkan, festival Kurenah ini merupakan inovasi yang yang dilaksanakan bersama anak nagari dengan menggelar beberapa kegiatan antar jorong, antara lain lomba solo song anak anak, paduan suara, dendeng baragi, tingkuluak barantai dan balumuik serta lomba melukis. Alhamdulillah, semuanya berjalan sukses dan lancar,” tutupnya. (*)