![]() |
Foto bersama di sela buka puasa |
PAYAKUMBUH-Niniak Mamak Koto Nan 4 buka puasa bersama di Cafe Mie Mangkok Ngalau Indah, Sabtu (8/3/2025).
Buka puasa bersama untuk mempererat kembali silaturahmi yang sempat renggang akibat perbedaan pilihan di pilkada.
Buka puasa bersama menjadi ajang refleksi sekaligus penguatan persatuan demi kemajuan Kota Payakumbuh.
Ketua Kerapatan Adat Nagari (KAN) Koto Nan 4, YE Dt Rajo Pangulu Nan Hitam menegaskan pentingnya menjaga hubungan baik yang telah terjalin.
Ia berharap momentum ini dapat memperkokoh kebersamaan masyarakat, terutama setelah pemimpin baru resmi ditetapkan dan dilantik.
"Perbedaan dalam pilkada adalah hal biasa, tetapi kini saatnya kita kembali bersatu. Mari bersama-sama membangun Payakumbuh dengan semangat kebersamaan," ujarnya.
Ia memberikan apresiasi kepada Zeki Dt. Paduko Sati Marajo yang terus berupaya menjaga dan merawat silaturahmi di tengah masyarakat.
"Saya sangat menghargai usaha Zeki Dt. Paduko Sati Marajo yang tak pernah lelah menjaga persaudaraan dan kebersamaan. Ini contoh yang harus kita ikuti, agar Payakumbuh tetap harmonis dan bersatu," tambahnya.
Zeki Dt. Paduko Sati Marajo menyoroti dampak perbedaan politik yang sempat membuat sebagian masyarakat tercerai-berai. Namun, ia menekankan kini bukan lagi saatnya berjarak, melainkan saatnya merajut kembali silaturahmi yang sempat renggang.
"Setelah pilkada, kita harus kembali bergandengan tangan. Mari tinggalkan perbedaan dan fokus membangun kota kita tercinta," ajaknya.
Tokoh masyarakat, Firmansyah menyampaikan harapannya agar silaturahim tersebut tidak hanya berlangsung saat momen tertentu, tetapi terus dijaga demi keharmonisan masyarakat.
Firmansyah juga memberikan apresiasi kepada Zeki Dt. Paduko Sati Marajo atas dedikasinya dalam menjaga silaturahim di masyarakat. (jnd)