Umi Noranah Azhari Jabat Ketua TP-PKK dan Pembina Posyandu Kabupaten Buteng

Ny Umi Nuronah Azhari dilantik sebagai Ketua TP-PKK dan Pembina Posyandu Kabupaten Buteng oleh Ketua TP-PKK Sultra Ny Arinta Nila Hapsari


KENDARI–Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Ny. Arinta Nila Hapsari Andi Sumangerukka lantik Ny. Umi Noranah, S.Pd., sebagai Ketua TP PKK dan Ketua Tim Pembina Posyandu Kabupaten Buton Tengah periode 2025-2030.  Pelantikan berlangsung di rumah jabatan Gubernur Sultra, Jumat (21/3/2025).

 Hadir dalam acara tersebut Bupati Buton Tengah, DR Azhari, Ketua Dekranasda Buton Tengah, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sultra, Staf Ahli Ibu Ratna Hugua, serta pengurus TP PKK dan Dekranasda Provinsi Sultra.

Bupati Buteng Dr H Azhari berpose bersama Ketua TP PKK Sultra dan Ketua TP PKK Buteng


Dalam sambutannya, Ny. Arinta Nila Hapsari menyampaikan selamat kepada kepala daerah Buton Tengah yang baru dilantik dan menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, PKK, dan Posyandu untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan kesehatan masyarakat.  Ia optimis kepemimpinan Ny. Umi Noranah akan membawa kemajuan signifikan bagi program-program tersebut.

 Ny. Arinta juga menjelaskan landasan hukum pelantikan ini, merujuk pada Peraturan Presiden Nomor 99 Tahun 2017 tentang Gerakan PKK dan Permendagri Nomor 13 Tahun 2024 tentang Posyandu, yang mengatur penunjukan Ketua TP PKK dan Ketua Tim Pembina Posyandu.

Ia menambahkan, peran Posyandu kini semakin luas, mencakup enam bidang pelayanan standar: pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, perumahan rakyat, ketenteraman dan ketertiban, serta perlindungan sosial.

 Pelantikan ini diharapkan akan mengoptimalkan pemberdayaan keluarga dan meningkatkan kualitas layanan Posyandu di Buton Tengah, demi terwujudnya masyarakat yang lebih sehat dan sejahtera.(uzi)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama